PESONA TLAGA MBOROMO BANJARAN

31 Oktober 2016 09:51:35 WIB

Desa Karangasem, Kecamatan Paliyan;

Telaga Bromo atau yang biasa disebut Mboromo oleh penduduk sekitar merupakan salah satu telaga yang ada di Desa Karangasem, karena di Karangasem terdapat beberapa telaga yang sampai saat ini masih di manfaatkan oleh masyarakat sekitarnya guna keperluan mandi cuci atau hanya sekedar untuk melepaskan lelah dengan memancing atau bersantai ditepian. Telaga telaga tersebut antara lain Telaga Moboromo dan Telaga Jambe Anom yang terletak di Padukuhan Banjaran, Telaga Namberan di Padukuhan Namberan, Telaga Tong tong di Padukuhan Mengger, Telaga Ngringin di Kawasan Konservasi, dan Telaga Guwoklepu di Padukuhan Manggul.

Telaga Mboromo saat ini masih berfungsi sebagai salah satu sarana pemenuhan kebutuhan  air bagi masyarakat sekitar telaga, misalnya untuk mandi, mencuci pakaian, air minum ternak dall. meskipun sebagian besar masyarakat telah memiliki saluran air bersih dari PDAM namun kebiasaan mandi di telaga sepertinya tidak dapat ditinggalkan begitu saja, budaya mandi ditelaga bagi kaum bapak bapak masih tetap terjaga. 'Seger ados neng tlogo mas,,nglangi ro slulum sueger poll" ujar Tarjono. Memang tak dapat dipungkiri bahwa air telaga memang seger lagi menyegarkan, terlebih air di telaga mboromo masih sangat jernih dan belum terkontaminasi sampah, itulah yang membuat segarnya mandi telaga.

Dengan luas +- 7.000 M2 telaga mboromo menjadi salah satu telaga dengan potensi air dan potensi alam yang cukup besar, untuk itu Pemerintah Desa Karangasem bersama masyarakat sekitar telah merencanakan pengelolaan telaga guna dikembangkan menjadi salah satu objek wisata andalan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar