Pemasangan Stiker Penanda KPM Dilanjutkan

Admin 17 Desember 2025 09:13:04 WIB

Karangasem-Paliyan, (17 Desember 2025) Aksi pemasangan stiker penanda status Keluarga Miskin/Prasejahtera (KPM) penerima Bantuan Sosial (Bansos) di wilayah Karangasem kembali dilanjutkan, meliputi Padukuhan Karangasem A, Banjaran dan Padukuhan Manggul. Kegiatan ini merupakan langkah lanjutan pemerintah Kalurahan untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas penyaluran Bansos agar tepat sasaran. Pelaksanaan di lapangan dibagi menjadi dua tim yang dikoordinasikan secara terstruktur dengan melibatkan berbagai pihak. Tim 1 yang bertugas di Padukuhan Banjaran dipimpin oleh Dukuh Murtoyo, didampingi oleh Babinsa Karangasem, Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), serta Kamituwa Karangasem, Karsiyem, S.E., disaksikan RT dan RW kedua Tim.

Sementara itu, Tim 2 fokus bergerak di Padukuhan Karangasem A, di bawah komando Dukuh Sarjono, yang turut didampingi oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Karangasem, R.K. Rendra, serta perwakilan Pendamping PKH. Sebelum stiker dipasang, masing-masing Kepala Dukuh mengambil peran penting untuk memberikan sosialisasi dan penjelasan secara langsung kepada setiap keluarga penerima. Penjelasan ini menekankan aturan krusial terkait keberadaan stiker yang menjadi penanda status mereka sebagai KPM.

Dalam sosialisasi tersebut, kedua Dukuh secara tegas menyampaikan bahwa stiker yang sudah terpasang tidak diperbolehkan untuk dilepas, dipindahkan, atau dihilangkan dengan alasan apapun. Konsekuensinya pun jelas dan tidak dapat ditawar; apabila stiker tersebut terbukti dilepas atau dihilangkan, maka keluarga penerima secara otomatis akan dianggap mengundurkan diri dari daftar penerima Bantuan Sosial. Langkah ini diambil sebagai penegasan komitmen pemerintah Kalurahan untuk menjaga integritas data penerima dan meminimalisir potensi penyalahgunaan atau ketidakjujuran dalam status kemiskinan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar