Sosialisasi Masalah Kesehatan Lansia
Admin 02 Februari 2023 15:04:27 WIB
Karangasem (Sida, 02/02/2023) Geriatri atau Lansia adalah seseorang yang telah mencapai umur 60 tahun keatas, dan cenderung Cenderung mengalami perubahan secara fisik maupun mental, dimana terjadi kemunduran fungsi dan kemampuan yang dimiliki. Hal tersebut disampaikan oleh dr. Kurniawati Kusuma Dewi dari UPT Puskesmas Paliyan di Aula Kalurahan Karangasem, Kapanewon Paliyan (Kamis,2/2) kepada Kader Kalurahan.
Masih lanjutnya, masalah kesehatan pada lansia terpengaruhi oleh beberapa hal atau disingkat 11 (i), yakni imobilitas, instabilitas, inkontinensia, intelektual terganggu, infeksi, impairment, isolasi, inanition/malnutrisi, iatrogenik, insomnia, dan impotensi dan menopause.
Untuk mendapatkan lansia yang sehat, program kesehatan melalaui pendekatan life cycle diperlukan. Dengan melihat kesehatan bukan hanya dijaga dan dirawat ketika sudah tua tetapi dimulai di hulu atau awal sehingga diharapkan dihilirnya akan menjadi lebih baik, karena Lansia yang tidak sehat dan tidak mandiri akan berdampak besar terhadap kondisi sosial dan ekonomi bangsa.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pengumuman Libur Pemerintah Kalurahan Karangasem
- Akhir Ramadhan, BLT DD disampaikan kepada KPM
- Peningkatan Kapasitas RT dan RW Dilanjutkan dengan Buka Bersama
- Assesment Tahunan di Kalurahan Karangasem
- Pendistribusian SPPT PBB P2 2025 Kalurahan kepada Dukuh
- LSM Imaji Berbagi Wawasan Kesehatan Jiwa di Karangasem
- Pelatihan Membatik di Tutup, Malik : Harap di Kembangkan Membatiknya