PEMBINAAN KADER KESEHATAN DESA KARANGASEM
Admin 05 Agustus 2019 13:45:09 WIB
Karangasem, (Sidasamekta, 05/08/2019) Kader Kesehatan Desa Karangasem mendapatkan tambahan ilmu tentang Kesehatan melalui Program Pembinaan Kader Kesehatan oleh UPT Puskesmas Paliyan di Aula Balai Desa Karangasem (Senin, 05/08/2019).
Kegiatan Pembinaan ini yang dihadiri oleh Pj. Kepala Desa Karangasem, Drs. Purnomo dan Kasi Pelayanan Desa Karangasem, Wajian, serta Kader Kesehatan se-Desa Karangasem dan dari UPT Puskesmas Paliyan, dr. T. Herjuna Hadiyanta beserta jajarannya.
dr. T. Herjuna Hadiyanta menyebutkan bahwa kesehatan saat ini sangat berharga, dan mengajak kepada seluruh Desa Karangasem melalui Kader Kesehatan agar selalu menjaga kesehatan dengan baik, terlebih sekarang ini baru marak penyakit Kanker Payudara dan Alat Kelamin.
Selain itu, dipaparkan juga oleh Sukiyono, AMKL, salah satu tentang kebersihan lingkungan mengingat untuk tahun ini banyak yang terkena Demam Berdarah. Tak luput pula dari bagian Gizi yang disampaikan oleh Heri Azwar Arifin, Amd.Gizi, Kader Kesehatan Desa juga diharapkan bisa mendampingi warga desa Karangasem agar tidak segan-segan menghimbau kepada warga masyarakat agar kedepannya tidak terjadi Gizi Buruk khususnya pada Ibu Hamil dan Balita. (admin)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |