Nonton Bareng (Nobar) bersama Pro Ngofee di Dusun Namberan
Admin 01 Juli 2019 13:04:37 WIB
Karangasem, ( Sidasamekta, 01/07/2019) bertempat dihalaman Balai Padukuhan Namberan Karangasem, Desa Karangasem, Kecamatan Paliyan, Kabupaten Gunungkidul, telah diadakan Nobar atas kerjasama antara Padukuhan Namberan dengan Pro Warriors “Pro Ngofee” (Jumat,28/06/2019).
Pada acara nobar kali ini, diadakan Game interaktif dengan berbagai hadiah yang disediakan panitia, serta tutorial meracik kopi yang diperagakan langsung didepan warga namberan yang hadir oleh Mas Eka sebagai peracik Kopi.
Dukuh Namberan, Sumarwanto, dalam sambutan pembukaannya menyampaikan bahwa Nobar “Pro Ngofee” kali ini tidak bersifat Negatif, akan tetapi sebagai ajang Silaturahmi yang diadakan oleh Panitia serta khusus warga padukuhan Namberan dan warga yang hadir pada umumnya. Serta disampaikan pula, bahwa akan diadakan pemutaran Film pada akhir acara nanti.
Walaupun cuaca di lokasi terbilang dingin, tapi tidak menyurutkan antusiasme warga Namberan dan sekitarnya untuk menyaksikan acara tersebut, terbukti warga yang hadir mencapai 100 orang lebih, dan suasana menjadi penuh keseriusan serta tawa ketika Film yang diputar oleh panitia dengan judul “Doea Tanda Cinta”. Film ini bertujuan membangkitkan nasionalisme dan kecintaan pada dunia militer Indonesia bagi generasi muda. (Ndul)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- BLT DD Tahap 10 Bulan Oktober didistribusikan
- KKN UGK di Kalurahan Karangasem, Stunting jadi Topik Utama
- Upacara pembukaan TMMD ke-122 Sengkuyung Tahap IV TA 2024
- Baksos Percepatan Penurunan Stunting
- Muskal Perubahan APBKal 2024
- Muskal Penetapan RKPKal Tahun 2025
- Sosialisasi TMMD ke-122 oleh TNI di Karangasem Berjalan Lancar